Jumat, 03 Februari 2012

Soa Payung

calon peliharaan saya yg baru

Soa Payung (chlamydosaurus kingii) Caresheet

Nama Lain: Frilled Dragon
Nama Latin: Chlamydosaurus kingii

Merupakan kadal yang berukuran relatif besar, dapat mencapai ukuran sampai sekitar 90 cm. Dapat berlari di atas dua kakinya. Habitat aslinya adalah di Australia dan Papua Nugini. Bersifat arboreal yang berarti menghabiskan waktu sebagian besar di atas pohon, dan hanya turun jika sedang mencari makan atau ketika sedang mempertahankan daerah tritorialnya. Kadal jantan umumnya lebih panjang daripada kadal betina, berkembang biak pada musim hujan, yaitu pada bulan September sampai Oktober. Pejantan akan saling bersaing, mengembangkan payung dan saling menggigit untuk mendapatkan perhatian betina. Masa bertelur pada bulan November sampai FebruariTelur diletakkan di sarang 5-20 cm di bawah tanah, dan biasanya di daerah cerah. Inkubasi membutuhkan dua sampai tiga bulan. Jenis kelamin ditentukan berdasarkan tingkat suhu , pada suhu tinggi maka bayi yang akan menetas adalah betina, dan suhu menengah (29 sampai 35 ° C) menghasilkan jumlah yang sama jantan dan betina.

Makanan dan Air

Soa Payung adalah omnivora, mereka dapat memakan serangga, buah dan sayur (daun-daunan, kentang manis, wortel dan kacang-kacangan). Mereka lebih menyukai serangga (contoh: jangkrik, ulat sutra, ulat hongkong, ulat lainnya), mereka juga makan sayur dan buah.
Campurkan sedikit calcium/multi-vitamin supplement setiap hari nya. Dapat dilakukan dengan merendam jangkrik / sayur (bisa menggunakan scott emulsion) untuk ukuran baby dan kecil. Pencampuran vitamin ini dapat juga diberikan setiap 2 hari untuk ukuran dewasa.
Pastikan air selalu bersih. Gantilah setiap hari nya untuk menjamin kesehatannya. Masukkan makanan ke dalam air dan pastikan selalu menyediakan tempat minum. Soa Payung tergolong reptil yang mendapatkan air dari makannya.
Air, Suhu Udara dan Kelembapan
Pastikan suhu udara berkisar 22-24celsius pada malam dan suhu siang hari 29 – 32celsius dengan tempat berjemur berkisar 37celsius. Jangan menaruh soa payung dibawah suhu 19 karena akan berakibat buruk pada kesehatannya. kelembapan berkisar di 55% – 65%. Maximum kelembapan soa payung adalah 75% tanpa mempengaruhi kesehatan pernapasannya.
Gunakan lampu pemanas, a flourescent dan UVB , tidak lupa sinar matahari untuk vitamin alaminya

Kandang
Gunakan koran, tissue dan karpet reptile. Penggunaan pasir dapat membuat efek buruk bila tertelan khususnya untuk soa payung muda. Untuk ukuran dewasa bisa juga menggunakan lapisan kandang koran, tissur atau bahan lainnya yang aman bila tertelan. Soa payung membutuhkan minimal 120cm x 90cm untuk ukuran dewasa. Ukuran lebih besar akan sangat disarankan karena soa payung adalah hewan yang sangat aktif. Pastikan ada rantik dan batu untuk memanjat. Untuk ukuran yang masih kecil/muda, ukuran 30 – 55 gallon tank dapat digunakan tapi ada baiknya menyiapkan kadang lebih besar sebagai persiapan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar